Awas Virus iloveyoumindhack menghapus semua data permanen | KOMPUTER TIPS DAN TRICK

Awas Virus iloveyoumindhack menghapus semua data permanen

Posted by Viana 23 Oktober 2012 2 komentar
Virus iloveyoumindhack adalah program jahat yang menyebar melalui Ultrasurf, salah satu aplikasi untuk menembus sensor internet yang diblokir. Awalnya Virus ini  akan mencegah korbannya menjalankan aplikasi dengan ekstensi .exe hal ini dilakukan untuk mencegah korban menjalankan program antivirus atau tools removal untuk membasmi mindhack Setelah itu virus ini akan melakukan quick format pada semua partisi di komputer anda kecuali patisi C.
Jika komputer anda memiliki gejala seperti di bawah ini berarti komputer anda telah terkena virus mematikan ini. Berikut ciri-ciri virus iloveyoumindhack yang dipaparkan vaksincom:

1. Mengganti tipe file .exe menjadi .iloveumindhack
virus iloveyoumindhack

Jika komputer anda sudah terkena virus iloveyoumindhack, maka semua file ber ekstensi .exe akan berubah menjadi .iloveumindhack. Hal ini mengakibatkan komputer anda tidak akan bisa menjalankan program apapun. Hal ini di lakukan oleh si pembuat virus untuk mencegah korbannya menjalankan program antivirus atau tools removal untuk membasmi mindhack.

2. Memformat semua partisi pada komputer


Ini yang paling parah apa bila komputer anda kena virus iloveyoumindhack komputer anda akan benar benar kosong alias tidak ada data. Hal ini dikarenakan virus iloveyoumindhack akan memformat semua partisi hardisk dari D: sampai dengan Z: (kecuali partisi C) dengan menggunakan proses Quick Format.

3.Membuat Folder Yellow Kitty 
iloveyoumindhack

Saat sudah menginfeksi korban virus ini juga akan membuat folder yang diletakkan di C:\Documents and Settings\Administrator\Local Settings\Temp.
Isinya macam-macam, ada folder dengan icon Yellow Kitty, Orange Bear dan foto dengan nama file I LOVE U.jpg.

sumber : ndoinfo.blogspot.com
Di perbolehkan copy paste atau menyebarluaskan Artikel ini dengan catatan menyertakan Url komputerviana.blogspot.com sebagai sumbernya terima kasih

2 komentar:

Vimax mengatakan...

wah thx gan infonya salam kenal sukses selalu gan :)

Viana mengatakan...

sama sama vimax

Posting Komentar